Selasa, 19 Agustus 2014

Saatnya Untuk Menghilangkan Mata Panda

Halo Agan dan Aganwati kali ini saya akan memberikan beberapa tips tentang bagaimana cara menghilangkan mata panda. Oiya sebelum membahas tipsnya sedikit diulas dulu kali ya kenapa sih disebut mata panda? Pastinya Anda sudah melihat panda kan? Kalo lihat di daerah mata panda asli kita akan melihat ada lingkaran hitam dan itu menjadi ciri khas panda. Nah ada juga mata panda pada manusia yaitu saat timbulnya kantung mata akibat kurang tidur atau kelelahan. Jika kantung matanya sudah besar maka dari kejauhan seperti mata panda dan alhasil Anda jadi mirip panda, hehe. Tapi ga apa-apa juga sih jika Anda ingin terkesan lucu, kan panda itu lucu dan imut, peace ah. Bagi Anda yang sangat peduli pada penampilan, kehadiran mata panda tentunya akan sangat mengganggu bukan? Bisa-bisa Anda kehilangan rasa percaya diri ketika berinteraksi sama orang lain. Bisa jadi orang lain menganggap Anda punya hobi begadang atau Anda orang yang sangat stress. Anggapan orang inilah yang kadang membuat tidak nyaman. Nah berikut ini akan saya paparkan tentang cara menghilangkan mata panda dengan cara yang aman.

Oiya sebelum membahas cara menghilangkannya sangat penting Anda ketahui secara lengkap apa penyebab timbulnya kantung mata. Hal ini sangat penting karena jika Anda ingin menghilangkan mata panda secara permanen harus dimulai dari mengatasi sebabnya terlebih dahulu. Kantung mata terbentuk oleh timbunan lemak yang ada di bawah mata. Hal ini disebabkan oleh faktor usia, genetik dan pola hidup. Untuk faktor usia dan genetik ini tidak akan saya bahas, karena yang menjadi perhatian adalah penyebab kantung mata dari pola hidup yang tidak sehat terutama pada Anda yang masih berusia muda.
Pola hidup tidak sehat seperti sering begadang, merokok, minum minuman beralkohol dan kebiasaan mengkonsumsi garam yang berlebihan adalah penyebab terjadinya kantung mata. Gaya hidup seperti ini akan memacu dehidrasi kulit tubuh yang menyebabkan kulit di bawah bagian mata menjadi sembab. Penyebab lain adalah ketika sering  terkena paparan sinar matahari maka kulit akan semakin kekurangan cairan dan kering termasuk di daerah bawah mata. Lama kelamaan ini akan membuat kulit dibawah mata menjadi sembab dan terlihat bengkak.

Cara Menghilangkan Mata Panda Yang Mujarab

Cara yang paling ampuh untuk menghilangkan mata panda yaitu dengan memutus penyebab terjadinya mata panda. Yaitu pola hidup yang tidak sehat yang dipaparkan di atas harus dirubah menjadi pola hidup yang sehat. Kembalikan pola tidur minimal 8 jam sehari, ini akan membuat tubuh tercukupi kebutuhan istirahatnya. Istirahat yang cukup adalah kunci untuk menghilangkan mata panda. Kalaupun Anda ingin mengatasinya dari luar paling itu hanya efek pengurang atau efeknya hanya sementara. Jika penyebabnya tidak ditangani maka Mata panda itu akan muncul kembali. Memang perlu kedisiplianan untuk melakukan pola hidup yang sehat, tapi percayalah dengan pola hidup yang sehat maka tubuh kita akan normal.

Cara Mengurangi Mata Panda

Berikut ini adalah beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk mengurangi mata panda jika Anda dalam keadaan yang membutuhkan waktu cepat untuk mengurangi kantung mata.
Menggunakan es batu
Anda tau kan es batu? Ingat ya pakai es, jangan pakai batunya doang J. Nah es batu ini bisa dijadikan sebagai penghilang dan lebih tepatnya pengurang mata panda atau kantung mata. Perlu di ingat Es batu ini sifatnya hanya pengurang tonjolan kantung mata saja, karena untuk mengurangi kantung mata yang sesungguhnya adalah dengan cukup tidur. Cara mengurangi mata panda dengan es batu yaitu dengan cara mengompreskannya kebagian kantung mata. Bungkus pecahan esbatu oleh kain kompres lalu kompreslah selama 5-10 menit sebelum tidur. Ketika bangun mata akan terasa lebih segar dan lebih rileks.
Menggunakan mentimun
Gunakan mentimun untuk mengurangi mata panda yaitu dengan mengambil sebuah mentimun lalu ambillah 2 irisan mentimun dengan ketebalan kurang lebih seperempat inchi  yang nantinya akan ditempelkan di area mata. Dengan posisi berbaring tempelkan kedua irisan mentimun den menutupi area mata. Diamkan selama 15-20 menit. Mentimun memberikan efek dingin pada mata dan membuat mata lebih rileks.
Menggunakan kentang atau bengkoang
Kentang dan bengkoang bisa dijadikan sebagai bahan untuk mengompres mata anda ketika mata panda anda semakin terlihat. Caranya sangat mudah yaitu ambil beberapa potong kentang lalu diparut hingga halus. Taruh parutan pada kain tipis lalu kompreskan di area mata. Diamkan selama kurang lebih 15-20 menit.  Ini juga akan menyebabkan efek sejuk pada mata dan akan mengurangi mata panda.
Menggunakan bekas teh celup
Bekas teh celup bisa bermanfaat juga lo buat mengurangi mata panda. Ingat teh celupnya yang sudah dipakai di hari kemarinnya ya. Jadi bekas teh celup didiamkan dulu sampai besoknya baru digunakan untuk mengkompres mata. Rendam dulu teh celup tersebut beberapa saat lalu kompreskan ke mata selama kurang lebih 10-15 menit aja cukup, bisa dilakukan pagi hari dan menjelang tidur. Nah itulah beberapa cara menghilangkan mata panda.

Semoga informasi cara menghilangkan mata panda ini bermanfaat

0 komentar:

Posting Komentar